Polres Mempawah Amankan 33 Pelaku dalam Operasi Pekat Kapuas 2025

Sebarkan:

 

Kapolres Mempawah AKBP Sudarsono dan Wakapolres Kompol Antonius Trias Kuncorojati menunjukkan barang bukti capaian Operasi Pekat Kapuas 2025 saat pers rilis di Aula Rupattama Polres Mempawah, Jumat (14/3/2025).SUARANUSANTARA/SK
Mempawah, Kalbar (Suara Nusantara) – Polres Mempawah Polda Kalimantan Barat telah menuntaskan Operasi Pekat Kapuas 2025 dengan hasil signifikan. Dalam operasi ini, sebanyak 33 orang pelaku berbagai tindak pidana berhasil diamankan.

Hal tersebut disampaikan Kapolres Mempawah, AKBP Sudarsono, didampingi Wakapolres Kompol Antonius Trias Kuncorojati dalam konferensi pers di Aula Rupattama Polres Mempawah, Jumat (14/3/2025).

Kapolres mengungkapkan bahwa Operasi Pekat Kapuas 2025 berlangsung selama 10 hari, mulai 4 Maret hingga 13 Maret 2025, dengan melibatkan 40 personel dari berbagai satuan.

“Operasi ini digelar dalam rangka penindakan dan penegakan hukum terhadap tindak pidana yang tergolong penyakit masyarakat guna menciptakan kondisi aman menjelang Hari Raya Idulfitri 1446 H / 2025 M,” ujarnya.

AKBP Sudarsono menjelaskan bahwa dalam operasi ini, pihaknya berhasil mengungkap enam target operasi utama, yaitu: Dua kasus perjudian dengan 2 orang tersangka. Tiga kasus narkoba dengan 6 orang tersangka. Satu kasus minuman keras (miras) dengan 2 orang tersangka. Satu kasus prostitusi dengan 10 pelaku. Kasus premanisme, yang mengamankan 13 pelaku. Kasus peredaran petasan, yang hasilnya nihil karena tidak ditemukan aktivitas peredaran petasan di wilayah hukum Polres Mempawah.

Dengan demikian, total 33 orang pelaku telah diamankan selama operasi berlangsung.

Kapolres AKBP Sudarsono mengimbau seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga ketertiban umum, khususnya selama bulan suci Ramadan, dengan menjauhi segala bentuk aktivitas yang berkaitan dengan penyakit masyarakat.

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berperan aktif dalam menciptakan suasana yang aman dan kondusif menjelang Idulfitri. Laporkan jika menemukan aktivitas mencurigakan agar kita bisa segera mengambil tindakan,” tutupnya.

Dengan keberhasilan Operasi Pekat Kapuas 2025 ini, Polres Mempawah berharap dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh warga, terutama dalam menyambut bulan Ramadan dan perayaan Idulfitri.[SK]

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini