Peduli Nelayan, Satpolair Polres Bengkayang Gelar Baksos di Pulau Lemukutan

Sebarkan:

Satuan Polisi Perairan (Satpolair) Polres Bengkayang saat memberikan bantuan Life Jacket serta beras yang disalurkan langsung kepada para nelayan di pulau Lemukutan Bengkayang, Kalbar.SUARANUSANTARA/SK
Bengkayang, Kalbar (Suara Nusantara) – Kepolisian Resor Bengkayang melalui Satuan Polisi Perairan (Satpolair) menunjukkan kepedulian sosialnya terhadap masyarakat pesisir dengan menggelar bakti sosial (baksos) di Teluk Surau, Pulau Lemukutan, Kecamatan Sungai Raya Kepulauan, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat, pada Minggu (13/4/2025).

Dalam kegiatan tersebut, Satpolair Polres Bengkayang membagikan 10 paket bantuan, masing-masing berisi satu pasang life jacket serta beras, yang diserahkan langsung kepada para nelayan lokal. Kehadiran jajaran Satpolair disambut hangat oleh warga pesisir yang merasa terbantu dan diperhatikan oleh pihak kepolisian.

Kegiatan baksos ini dipimpin langsung oleh Kasatpolair IPTU Hasan Abdullah yang mewakili Kapolres Bengkayang, AKBP Teguh Nugroho. Dalam keterangannya, Hasan menekankan pentingnya alat keselamatan seperti life jacket bagi para nelayan, mengingat tingginya risiko saat melaut.

“Menjaga keselamatan saat melaut adalah hal yang tidak bisa ditawar. Kami harap bantuan ini memberikan rasa aman, meski para nelayan tetap harus waspada dalam bekerja di lautan,” ujar IPTU Hasan Abdullah, Senin (14/4/2025).

Ucapan terima kasih datang dari Asmadi, salah satu tokoh masyarakat Pulau Lemukutan yang mewakili para nelayan. Ia mengapresiasi bantuan dan kehadiran Polri yang dinilai membawa semangat dan harapan baru bagi masyarakat setempat.

“Bantuan ini sangat berarti bagi kami. Terima kasih kepada Satpolair Polres Bengkayang yang telah peduli. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut di masa mendatang,” ucap Asmadi dengan haru.

Kegiatan sosial ini menjadi wujud nyata peran Polri tidak hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai pelindung, pengayom, dan sahabat masyarakat, khususnya bagi komunitas pesisir dan warga di wilayah terpencil yang membutuhkan perhatian lebih.[SK]

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini