![]() |
Ketua panitia peresmian, Tjhin Jan Khong atau yang akrab disapa Akong, menyampaikan bahwa Rumah Duka Sentosa hadir sebagai tempat yang nyaman dan layak untuk keluarga yang ingin mengenang orang tercinta yang telah berpulang.
“Rumah Duka Sentosa hadir sebagai tempat yang layak dan nyaman untuk mengingat dan mengenang orang-orang tercinta yang telah berpulang,” ujar Akong dalam sambutannya.
Ia menambahkan bahwa kehadiran rumah duka ini bukan hanya sekedar fasilitas, tetapi juga merupakan bentuk kepedulian terhadap keluarga yang sedang berduka. Dengan layanan yang penuh empati dan didukung oleh fasilitas yang baik, Rumah Duka Sentosa diharapkan mampu meringankan beban emosional keluarga yang kehilangan.
“Kami berharap, dengan adanya Rumah Duka ini, setiap keluarga yang berduka dapat merasakan kenyamanan, sehingga beban mereka bisa sedikit berkurang,” ungkapnya.
Akong juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam pembangunan Rumah Duka Sentosa, termasuk dukungan dari masyarakat dan pemerintah daerah.
“Kami mengucapkan terima kasih atas kontribusi dan dukungan dari berbagai pihak dalam pembangunan Rumah Duka Sentosa ini. Semoga kerja sama ini dapat terus terjalin demi memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” tambahnya.
Ia berharap, kehadiran Rumah Duka Sentosa dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat Kabupaten Bengkayang serta menjadi berkah bagi semua yang terlibat.
Peresmian ini menjadi simbol pentingnya dukungan bagi proses berduka yang dialami oleh setiap keluarga, serta menunjukkan adanya empati yang mendalam dari berbagai pihak terhadap kebutuhan masyarakat dalam menghadapi kehilangan. [SK]