Kuburaya,Kalbar (Suara Nusantara) - Warga sekitar Nurul Huda Desa Parit Baru, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya dikejutkan dengan meninggalnya ST (66) seorang lansia yang tinggal seorang diri di kawasan tersebut.
Kasubsie Penmas Polres Kubu Raya Aiptu Ade mengatakan jika salah seorang warga mencium bau tidak sedap dari rumah korban, tidak hanya itu rumah korban tidak menunjukan adanya aktivitas apapun sehingga menaruh kecurigaan warga sekitar.
” Warga tersebut melaporkan kepada tetangga sekitar. Selanjutnya, warga bersama-sama memutuskan untuk memeriksa rumah korban, dan didapatilah korban yang tergeletak di dapur,” kata Aiptu Ade Selasa ( 10/09/2024) sore.
Aiptu Ade menjelaskan jika korban ditemukan meninggal dunia di dapur rumahnya. Posisi jenazah terlentang dan kondisinya sudah mengalami dekomposisi, di rumah tersebut petugas juga menemukan obat sakit lambung.
Berdasarkan informasi yang dihimpun bahwa korban hidup sendirian dan belum pernah menikah. Berdasarkan keterangan dari para saksi, korban yang bekerja sebagai tukang kayu ini sebelumnya sempat mengeluhkan sakit asam lambung yang dideritanya.
” Menurut keterangan saksi, korban sudah tidak terlihat sekitar satu minggu. Sebelumnya, korban sempat mengeluhkan sakit asam lambung kepada warga di sekitar,”ungkapnya.
Hasil identifikasi dan analisa dokter medis, diperkirakan korban sudah meninggal dunia sekitar tiga hari. Pihak keluarga korban menolak untuk dilakukannya otopsi dan saat ini korban sudah diserahkan kepada pihak keluarga guna dilakukan prosesi persemayaman. [SK]